Cara Install TWRP Asus Zenfone Max Pro M2 (5 Langkah)

Cara pasang atau install TWRP Asus Zenfone Max Pro M2 memang sangat dibutuhkan oleh orang yang suka modding. Kata lain dari Modding sendiri yaitu memodifikasi Android baik itu dari tampilan dan keperluan lainnya seperti rooting. Dengan pasang twrp di Asus Max Pro m2 kita bisa dengan mudah mengakses ponsel secara penuh tanpa ada batasan.

Cara Install TWRP Asus Zenfone Max Pro M2

Sebelum memasang twrp tentu saja ada persayatan yang harus dipenuhi seperti ponsel sudah unlock bootloader. Selain itu dibutuhkan PC/atau laptop untuk bisa memulai proses penginstallan twrp ini.

Kelebihan dan Manfaat Setelah Install TWRP:

  • Rooting tanpa PC
  • Install Custom ROM Unofficial
  • Custom Kernel
  • dan lainnya

TWRP adalah menu dimana kita bisa dengan memudah mengakses dan mengelola layaknya recovery mode. Namun dibutuhkan UBL terlebih dulu dan resikonya garansi akan hilang, tapi semua itu masih bisa di atasi kembali. Jadi bagi yang awam silahkan dicoba, dan jangan khawatir proses ini tidak akan menyebabkan bootloop karena sudah terbukti berhasil.

Download Persyaratan yang di perlukan:

Cara Install TWRP Asus Zenfone Max Pro M2

1. Install Minimal Adb Fastboot
2. Pindahkan file recovery-X01BD.img ke folder C:/Program File/Minimal Adb and Fastboot/taruh disini


3. Rename file recovery-X01BD.img menjadi twrp.img atau ubah namanya sesuai keinginan (agar mudah di ingat)


4. Masuk ke CMD pada laptop kalian dengan cara tekan Shift dan klik kanan di luar folder Minimal ADB and Fastboot dan pilih Open Command Window Here

5. Setelah Masuk CMD , lalu hubungkan Zenfone Max Pro m2 ke PC dan ketikan perintah dibawah:

adb device (enter)

perintah di atas untuk memastikan ponsel terhubung

abd reboot bootloader (enter)

Ponsel akan otomatis reboot ke Fastboot Mode

fastboot flash recovery twrp.img (enter)

Perintah di atas untuk install twrp, atau nama file twrp.img bisa diganti dengan nama yang sebelumnya kalian rename.

Sekarang Asus Max Pro M2 kalian sudah terinstall twrp, untuk mengeceknya bisa dengan cara tekan tombol Power bersamaan dengan Volume Down (-) dan tahan selama 3 detik.

Nah itulah 5 langkah cara install twrp Asus Zenfone Max Pro M2 dengan mudah (Unofficial). Jika ada pertanyaan dan kesulitan dalam pasang twrp silahkan bertanya di komentar. Semoga artikel ini membantu.

4 komentar

  1. bang tutornya ane dah ikutin twrp trinstal di awal, penambahan ane flash decryptnya juga. setelah reboot ke system normal. tpi pas ane mau balik lgi ke twrp kok ilang ya twrp nya kembali stock recovery

Tinggalkan Balasan